ads
Saturday, May 27, 2017

May 27, 2017

Menjelang Ramadhan, hampir kebanyakan akun facebook yang dimiliki oleh saudara muslim bertuliskan status "Marhaban ya Ramadhan". Ada yang tulisannya datar, biasa-biasa saja. Tidak sedikit yang tulisannya sangat puitis meliuk-liuk.
Benarkah mereka dan kita sedang bermarhaban atas kedatangan Ramadhan? Wallahu a'lam, hanya Allah dan sang pemilik status yag bisa menjawabnya.

Apa Itu Marhaban?
Kata "marhaban" berasal dari kata rahuba – yarhubu – rahban warahabatan wa marhaban, yang berarti longgar dan lapang. Secara fisik berarti suatu tempat benar-benar dalam kondisi lapang dan longgar. Secara psikis berarti hati kita benar-benar lapang dan senang.
Karena itulah jika seseorang menuliskan status "Marhaban ya Ramadhan" namun hatinya mengeluh dan merasa berat untuk mengisi bulan suci ini dengan beragam ibadah, utamanya puasa, berarti dia sedang bermanis bibir saja dan tidak benar-benar bermarhaban.
Selamat menunaikan ibadah puasa.


0 comments: